banner join inggrism

Cerita Fabel Bahasa Inggris

contoh cerita fabel dalam bahasa inggris dan artinya

Pernahkah kamu mendengar cerita fabel Bahasa Inggris? Sebenarnya ini kurang lebih sama dengan cerita tentang hewan pada umumnya. Namun hanya menggunakan bahasa Inggris dalam penyampaiannya.

Mempelajarinya bisa mengasah banyak kemampuan seperti:

  1. Reading (Membaca),
  2. Speaking (Berbicara),
  3. Interpreting (Menerjemahkan),
  4. Dan writing (Menulis).

Dengan belajar hal tersebut, maka teman-teman bisa membuat surat resmi bahasa inggris, story telling, dan lain sebagainya.

Di lain sisi, kamu juga bisa menambah vocabulary serta belajar menyimpulkan sebuah cerita. Di dalam Bahasa Indonesia terdapat beberapa judul seperti si kancil mencuri timun dan lain sebagainya.

Perhatikan kaidah ini untuk membuat cerita fabel bahasa inggris.

Cerita Fabel dengan Tokoh Hewan dapat Berbicara

fable story

Seperti diketahui bahwa tokoh dalam fabel adalah hewan. Misalnya saja kancil dan harimau. Mereka harus dibuat seolah-olah bisa berbicara serta berperilaku seperti manusia.

Di bawah ini merupakan contoh singkatnya:

Mousedeer and Tiger

One day, the mousedeer was mired in a hole. The tiger sees it and goes into the hole because it will eat the mousedeer. However, the clever mousedeer then said to the tiger:

Mousedeer: “Looks like the earth’s going to collapse. Good thing I’m here so I won’t die”

Tiger: “What are you saying??”

etc..

Dan artinya:

banner join inggrism

Kancil dan Harimau

Suatu hari, kancil terperosok ke dalam lubang. Harimau melihatnya dan ikut masuk kesana, bermaksud untuk memakannya. Namun, kancil yang cerdik kemudian berkata kepada harimau.

Kancil: “Sepertinya bumi akan runtuh. Untung saja aku disini sehingga aku tidak akan mati”

Tiger: “apa yang kau bilang??”

dst…

Itu merupakan contoh pendek. Tentu saja masih ada versi panjang untuk dipelajari. Sebagai informasi, kebanyakan fabel memang dibuat bergambar sehingga lebih menarik, terutama untuk dibaca oleh anak-anak.

Cerita Fabel Bahasa Inggris dengan Karakter yang Berbeda

fable story

Sebaiknya, sebuah cerita hewan dalam Bahasa Inggris memiliki tokoh utama cerita setidaknya dua. Akan lebih menarik lagi jika mereka dibuat memiliki karakter berbeda.

Misalnya saja dalam alur kisah kura-kura dan kelinci. Kamu pasti sudah tahu bukan bahwa keduanya memiliki kemampuan jauh berbeda.

Berikut merupakan sedikit potongannya:

Mr. Turtle is so extremely happy and excited when reaching the finish line. He doesn’t see the appearance of rabbit there.

The turtle was the winner. After a few minutes, a new rabbit is seen. He was very surprised because the turtle was already there.”

Artinya:

Seekor binatang kura-kura merasa begitu bahagia ketika berhasil mencapai finish. Dirinya tidak menemukan adanya kelinci disitu. Dia tidak melihat keberadaan kelinci.

Kura-kura pun menjadi pemenang. Setelah beberapa menit, kelinci baru terlihat. Dirinya sangat kaget karena kura-kura sudah ada disana.

Dalam setiap fabel, terdapat alur dan pesan moral yang bisa kamu ambil sebagai pembaca. Dalam cerita di atas misalnya. Pesan moralnya ialah kita tidak boleh sombong dan meremehkan orang lain.

Penggunaan Kerangka Jalan Cerita atau Plot

fable story

Sama halnya dengan lagu anak bahasa inggris, cerita fabel juga bisa membantu anak-anak untuk belajar berbahasa inggris.

Sama seperti kisah lain pada umumnya, fabel 2 paragraf atau lebih juga harus memiliki plot. Ini merupakan kerangka atau jalan cerita.

Umumnya terdapat beberapa titik mulai dari pengenalan, konflik muncul, konflik memuncak, menurun, dan kemudian terdapat penyelesaian.

Berikut ini salah satu kisahnya:

A poor crow is feeling thirsty in the middle of the forest. He couldn’t find rivers or puddles anywhere.

After flying long enough, finally the crow sees a bottle with a little water in it. He also tried to drink his water. However, his beak cannot reach the water.

After thinking for a while, the crow tries to raise the water by inserting gravel little by little.

The water in the bottle rises little by little so that it reaches the lip of the bottle. Finally, the crow can enjoy his drink well.

Artinya:

Ada seekor gagak yang merasa kehausan di tengah hutan. Dirinya tidak bisa menemukan sungai atau genangan air dimanapun.

Setelah terbang cukup lama, akhirnya gagak melihat sebuah botol dengan sedikit air di dalamnya. Dirinya pun mencoba minum airnya. Namun, paruhnya tidak dapat menjangkau air.

Setelah berpikir beberapa lama, gagak pun mencoba menaikkan air dengan memasukkan kerikil sedikit demi sedikit.

Air di dalam botol itu pun naik sedikit demi sedikit sehingga mencapai bibir botol. Akhirnya, sang gagak bisa menikmati minumannya dengan baik.”

Dari kisah 2 hingga 3 paragraf di atas bisa dilihat alurnya dengan jelas. Cerita itu juga cukup unik karena hanya menggunakan satu tokoh. Namun, kamu juga bisa membuat kisah dengan 4 tokoh atau bahkan lebih.

Tentukan Ending atau Akhir Cerita Fabel

contoh cerita fabel dalam bahasa inggris dan artinya

Tentunya setiap cerita rakyat bahasa inggris dan termasuk juga yang bertema fabel pasti perlu adanya ending.

Di dalam banyak fabel, baik itu kancil dan buaya serta judul lainnya, kamu pasti tahu bahwa semuanya memiliki ending atau akhir cerita.

Akhir tersebut tidak harus bahagia, kamu bisa juga mendapati ending berbeda. Apa contohnya?

Misalnya saja cerita si kancil dan pak tani. Dalam kisah tersebut si kancil bahkan ditangkap oleh pak tani karena sudah mencuri timun miliknya.

Meski begitu, ada banyak hal positif serta pembelajaran untuk diambil dari alurnya. Kamu bahkan bisa mengambilnya sebagai salah satu bahan story telling.

Kumpulan Cerita Fabel Bahasa Inggris Pendek dan Artinya

contoh cerita fabel dalam bahasa inggris dan artinya

Tidak jarang kamu membutuhkan fabel singkat sehingga tidak membutuhkan banyak waktu menghafal atau menceritakannya. Berikut adalah rekomendasi beserta terjemahannya.

Contoh Cerita Fabel 1:

Two Cats and a Monkey

After partying, two cats see a piece of cake and start fighting to get it.

A monkey sees this as an opportunity to gain an advantage and offers to help them.

The monkey divides the cake into two parts, but he shakes his head hinting that his cake is not equal. He bit one piece and then the other.

However, it remains unequal. He kept doing it until there were no more cakes left, letting the poor little cats down.

Artinya:

2 Kucing dan 1 Monyet

Setelah melakukan pesta, dua kucing melihat ada sepotong kue. Mereka kemudian mulai bertengkar untuk mendapatkannya.

Seekor monyet melihatnya sebagai sebuah kesempatan untuk memperoleh keuntungan dan menawarkan untuk membantu mereka.

Monyet tersebut membagi kuenya menjadi dua bagian. Namun, dia menggelengkan kepala sebagai tanda bahwa kuenya tidak sama. Dia kemudian menggigit satu bagian dan kemudian lainnya.

Namun, tetap saja tidak sama. Dia terus melakukannya hingga tidak ada kue tersisa, membuat kucing malangnya kecewa.

Kesimpulan dan Penutup 

contoh cerita fabel dalam bahasa inggris dan artinya

Selain itu, masih ada banyak cerita fabel Bahasa Inggris lainnya sebagai bahan referensimu. Misanya saja tentang gajah dan tikus.

Disana diceritakan mengenai si tikus yang menjahili gajah dengan menjual bunga ajaib. Ketika gajah menghirupnya, dirinya menjadi bersin dan merusak toko bunga.

Namun, dari kisah bahasa inggris beserta artinya tersebut bisa diketahui bahwa keduanya pada akhirnya bahkan menjadi sahabat baik.

Inilah pentingnya memahami secara lengkap dari awal hingga selesai. Ini akan membuat makna serta pesan dari cerita fabel Bahasa Inggris bisa diserap secara baik.

Jangan lupa pelajari juga penulisan tanggal bahasa inggris supaya teman-teman bisa bisa membuat cerita fabel bahasa inggris dengan baik dan benar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like
banner join inggrism