Dongeng tentu menjadi suatu hal yang tidak asing lagi di telinga orang-orang. Sejak kecil, anak-anak sudah dikenalkan dengan beragam jenis dongeng. Tentu saja, ada pula cerita dongeng bahasa inggris.
Hampir di semua bahasa, bahkan selalu ada dongeng karena ini sudah seperti menjadi bagian dari tradisi atau budaya dari masyarakat yang mana cerita dari dongeng tersebut telah diceritakan turun temurun.
Dalam praktiknya, penggunaan in on at dan beragam bentuk kata tentu menjadi bagian tak terpisahkan dari suatu dongeng.
Pengertian, Struktur, dan Ciri Cerita Dongeng
Pengertian Cerita Dongeng
Dalam bahasa Inggris, dongeng bisa juga disebut sebagai folklore, yang mana sering juga diaritkan sebagai cerita rakyat.
Dalam hal pengertiannya, dongeng merupakan suatu suatu bentuk karya sastra yang sudah lama ada. Ini merupakan bentuk karya sastra fiksi.
Dongeng biasanya sudah ada bahkan sejak belum adanya tulisan. Dongeng dikisahkan secara turun temurun dan ini terjadi secara lisan. Tidak heran bila kemudian ini menjadi suatu bagian dari budaya dan tradisi.
Ada banyak kumpulan dongeng yang menarik untuk dibaca dan didengarkan.
Struktur Utama Cerita Dongeng
Dongeng memang memiliki variasi. Tidak ada pengarang yang jelas tentang dongeng sehingga variasi yang ada pun beragam.
Ada dongeng yang dibuat dalam versi panjang, tapi tak jarang ada juga dongeng yang dibuat dalam versi yang lebih sederhana atau pendek.
Walau ada banyak versi, umumnya suatu dongeng memiliki struktur yang sama, termasuk juga dalam dongeng berbahasa inggris. Dalam hal ini, setidaknya struktur tersebut memiliki bagian utama seperti:
- Ini merupakan bagian pengantar dari suatu dongeng tersebut.
- Bagian ini menjelaskan jalan cerita utama atau peristiwa yang terjadi dalam cerita dongeng tersebut.
- Bagian ini merupakan bagian penutupan beserta pesan moral yang ingin disampaikan dari kisah tersebut. .
Ciri-ciri Cerita Dongeng
Dari sekian banyak dongeng, termasuk juga cerita dongeng bahasa inggris mudah, ada ciri-ciri yang memiliki kesamaan. Ini sekaligus menunjukkan hal yang membuat suatu dongeng berbeda dengan karya sastra lainnya.
- Alur yang digunakan sangat sederhana dan plot yang ada tidaklah terlalu rumit.
- Cerita yang ada juga dikemas secara singkat dengan pergerakan alur cerita yang cepat.
- Karakter atau tokoh yang ada di dalam cerita tidak dijelaskan secara rinci karakteristik atau sifat serta pembawaannya.
- Dongeng hampir selalu memuat pesan moral, walau terkadang itu tidak sepenuhnya dituliskan secara langsung dalam cerita yang ada.
Plot Sederhana Cerita Dongeng
Suatu dongeng memang memiliki plot yang sederhana. Walau sama-sama merupakan suatu karya sastra fiksi, dongeng tidaklah serumit dan sepanjang suatu prosa atau bahkan novel. Cerita yang dibawakan tidak memuat plot yang terlalu rumit.
Di bagian awal, tidak ada pengenalan karakter yang terlalu panjang. Biasanya, pengenalan karakter dibuat sederhana.
Plot pun bisa dengan cukup cepat mencapai titik klimaks dan penyelesaian. Tujuan dari hal ini adalah untuk membuat dongeng lebih mudah dipahami, terutama untuk anak-anak yang mendengar atau membacanya.
Jenis atau Genre Cerita Dongeng
Cerita Dongeng Sage
Dari berbagai bentuk dongeng, ada dongeng yang dinamakan dengan sage. Dongeng ini menceritakan tentang suatu tokoh yang istimewa.
Tokoh ini biasanya merupakan tokoh fiksi, dan digambarkan memiliki kemampuan atau kekuatan yang luar biasa. Kisah tentang rapunzel yang sudah diangkat dalam animasi pun bisa menjadi bagian dari sage ini.
Cerita Dongeng Fabel
Dari sekian banyak cerita dongeng bahasa inggris, salah satu yang paling umum adalah cerita dongeng fabel.
Dongeng ini terbilang singkat dan sederhana. Yang menjadi karakteristik utamanya adalah penggunaan binatang sebagai karakter ceritanya.
Binatang yang ada digambarkan layaknya manusia yang memiliki kemampuan berbicara, bahkan dengan dengan jenis binatang lainnya.
Ini menjadi penggambaran kisah yang menarik tentang hewan karena biasanya cerita memang dikemas sederhana, dan tak jarang jenaka pula.
Cerita Dongeng Legenda
Lalu, ada pula cerita dongeng yang disebut legenda. Legenda ini biasanya berupa kisah yang mengangkat tentang asal suatu tempat atau lokasi tertentu. Salah satu contoh yang populer adalah kisah tentang Gunung Tangkuban Perahu.
Perbedaan antara Fabel dan Mitos
Ada pula dongeng berbahasa inggris yang dikenal dengan nama mitos atau myth dalam bahasa Inggris.
Ketika itu adalah mitos, biasanya ini diidentikkan dengan makhluk halus atau sosok spiritual. Ini sangat berbeda dengan fabel yang mana penekanan karakter ada pada hewan.
Unsur Intrinsik suatu Cerita Dongeng
Walau memang dongeng bisa dibilang sebagai karya sastra fiksi yang sederhana, ada bagian instrinsik layaknya pada karya sastra pada umumnya.
Baik itu dongeng lama atau bahkan yang terbaru sekalipun, ada bagian intrinsik tertentu yang meliputi:
- Latar merupakan bagian yang menyebutkan lokasi. Ada sebagian yang hanya menyebutkan lokasi secara umum, seperti hutan, gunung, atau lokasi lainnya. Namun, ada juga yang menyebutkan latar secara lebih spesifik.
- Karakter tentu menjadi hal yang ada. Ini menjadi bagian utama yang bahkan menjadi penentu jalan cerita dan pesan moral yang ada.
- Pesan moral menjadi hal yang juga selalu ada. Bahkan, pesan moral dalam suatu dongeng lebih mudah didapatkan dibandingkan dengan bentuk karya sastra fiksi lainnya karena tidak ada kerumitan dalam hal plot dan juga penokohannya.
Cerita Dongeng Bahasa Inggris Cinderella
Bila berbicara tentang dongeng berbahasa inggris, salah satu yang terkenal adalah tentang cinderella. Ini merupakan kisah tentang sosok perempuan cantik yang hidupnya tidak bahagia karena perlakuan dari ibu dan saudara tirinya.
Hingga suatu hari dia ditolong oleh Ibu Peri dan akhirnya bisa hidup bahagia dengan seorang pangeran. Sekilas, kisahnya seperti kisah Bawang Merah dan Bawang Putih.
Cerita Dongeng Bahasa Inggris Kancil dan Buaya
Untuk dongeng berbahasa inggris dalam kategori fabel, yang cukup terkenal adalah cerita tentang kancil dan buaya. Ini merupakan suatu kisah tentang kecerdikan seorang kancil yang berhasil mengelabuhi kawanan buaya. Berikut kisahnya.
Once upon a time, there was a smart mouse deer. He was enjoying eating grass on the bank of river. When he was enjoying it, he saw trees full of fruits across the river.
However, he could not find bridge to reach the fruits. Then, he saw crocodiles and tried to trick them.
He said that he was bringing fresh meat from the King, and he wanted to count the crocodiles before sharing the meets.
He asked them to make a row and said that he would count the number. Once the crocodiles made a row, he started to jump on their backs while counting.
The crocodile was not aware of the trick until they saw that the mouse deer was already on the opposite side of the river.
Terjemahan:
Suatu ketika, ada seekor kancil yang cerdik. Dia sedang menikmati rumput di tepi sungai. Ketika dia sedang makan, dia melihat pohon-pohon penuh dengan buah di seberang sungai.
Namun, dia tiak dapat menemukan jembatan untuk mencapai buah itu. Lalu, dia melihat rombongan buaya di sungai dan dia mencoba membohongi mereka.
Dia mengatakan bahwa dia membawa daging segar dari Sang Raja, dan dia ingin menghitung jumlah buaya tersebut dahulu sebelum membagikannya.
Dia meminta para buaya untuk berbaris dan dia akan mulai menghitung. Ketika buaya sudah berbaris, Kancil pun mulai melompat ke punggung buaya sambil menghitung.
Para buaya tidak menyadari tipuan tersebut hingga mereka melihat si Kancil sudah ada di sisi lain dari sungai.
Cerita Dongeng Bahasa Inggris Si Kancil Mencuri Timun
Masih tentang kisah si kancil, kali ini adalah tentang Kancil yang mencuri timun. Ini iuga merupakan dongeng yang sangat populer dan bahkan sampai dibuat lagu untuk anak-anak.
Dalam cerita ini, pembaca sekaligus bisa melihat perbedaan can dan could karena biasanya dongeng lebih banyak menggunakan could yang merupakan bentuk past tense.
One day, a farmer was angry because mouse deer kept stealing his cucumber. Because of that, he set a trap by digging holes around the field. Mouse deer was not aware of it until he fell into the trap.
Because the trap was deep, he could not jump and escape. However, he did not run out of idea.
When a rabbit saw him and asked him why he stayed in the hole, mouse deer said that he needed protection because there would be doomsday.
Because of that, rabbit called all animals to get inside the trap to seek protection. They were not aware that they were tricked by mouse deer.
When many animals were already inside the hole, mouse deer used their body to jump and escape from the hole.
Terjemahan:
Suatu hari, seorang petani sangat marah karena timnnya dicuri oleh kancil. Karena itu, dia memasang perangkap dengan menggali lubang di kebunnya. Kancil pun tidak sadar hingga dia masuk ke dalam jebakan itu.
Karena lubangnya dalam, dia tidak bisa keluar. Namun, dia tidak kehabisan akal.
Ketika Kelinci melihatnya dan bertanya mengapa dia di dalam lubang, Kancil mengatakan bahwa dia berlindung dari kiamat yang akan datang.
Karena hal ini, Kelinci pun memanggil binatang lainnya untuk masuk ke dalam lubang itu untuk berlindung juga. Mereka tidak sadar bahwa mereka telah ditipu oleh Kancil.
Ketika para binatang sudah masuk ke dalam lubang, Kancil pun menggunakan tubuh mereka untuk melompat dan keluar dari jebakan.
Cerita Dongeng Bahasa Inggris Kura-kura dan Kelinci
Lalu, ada pula dongeng berbahasa inggris tentang kura-kura dan kelinci. Ini merupakan kisah yang berpesan untuk tidak sombong. Di bagian cerita dongeng bahasa Inggris, tentu pembaca juga bisa belajar tentang penggunaan must dan should.
One day in the jungle, a rabbit saw a turtle who walk very smoothly. Knowing that he was faster, he approached the turtle and mocked him for being slow.
The turtle could not accept the mockery and he challenged the arrogant rabbit. Since he felt that he was much faster than turtle, rabbit thought that he must accept the challenge.
On the day of race, rabbit was still arrogant and he ran quickly leaving the turtle behind. Because he felt that the turtle was still far away, he thought that he should wait for him.
However, he was too relaxed until he fell asleep. During his sleep, he was not aware that turtle kept running slowly and finally could beat the rabbit.
When he woke up, he was shocked since all animals who watched the race already left and turtle already became the winner.
Terjemahan:
Suatu hari di hutan, Kelinci melihat Kura-kura yang berjalan dengan sangat pelan. Mengetahui bahwa dia lebih cepat, Kelinci pun mendekati dan mengejek Kura-kura.
Dia pun tidak terima dengan ejekan dari Kelinci dan menantangnya Kelinci yang sombong itu. Karena Kelinci merasa dia jauh lebih cepat daripada Kura-kura, dia pun menerima tantangan itu.
Di hari balapan, Kelinci sangat sombong dan dia berlari sangat cepat meninggalkan Kura-kura di belakangnya. Karena dia merasa Kura-kura masih cukup jauh, dia merasa kalau dia perlu menunggunya.
Namun, dia terlalu santai hingga akhirnya tertidur. Ketika Kelinci tidur, Kura-kura tetap berlari dan akhirnya mampu mendahului Kelinci.
Ketika akhirnya Kelinci bangun, dia terkejut karena semua binatang yang menonton balapan sudah pergi dan Kura-kura telah menjadi juaranya.
Cerita Dongeng Bahasa Inggris Malin Kundang
Untuk contoh cerita dongeng bahasa inggris legenda, ada kisah tentang Malin Kundang. Ini merupakan kisah tentang anak yang durhaka pada ibunya dan akhirnya dikutuk menjadi batu. Berikut adalah kisahnya.
In a certain place in Padang, there lived Malin Kundang and his mother. They live in poverty, but one day Malin Kundang got an opportunity to work when a big ship came to the beach.
His mother could not accept Malin’s decision at first, but he insisted until his mother allowed him.
After some years, she heard news that Malin already got married to a noble woman. Then, finally Malin and his new family returned to the village. His mother was happy and she run to hug her son.
Unfortunately, Malin did not acknowledge her and even his wife mocked Malin’s mother. Knowing that his son no longer recognized her, she prayed in her sadness to ask for justice from God.
God answered her prayer and suddenly a storm appeared. The stormed hit Malin and he got cursed into a stone.
Terjemahan:
Di suatu tempat di daerah Padang, hiduplah Malin Kundang dan ibunya. Mereka hidup dalam kondisi ekonomi yang tidak bagus. Suatu hari, datanglah kesempatan bagi Malin ketika suatu kapal besar berlabuh di pantai.
Awalnya, ibu Malin tidak mengijinkan anaknya. Namun karena Malin terus meminta, beliau pun mengijinkan anaknya.
Suatu hari, beliau mendengar berita bahwa Malin telah menikah dengan perempuan bangsawan. Lalu, tibalah hari ketika Malin dan keluarga barunya datang ke kampung halamannya. Ibu Malin sangatlah senang dan berlari untuk memeluk anaknya.
Namun, ternyata Malin tidak mengakui ibunya tersebut dan bahkan istrinya menghina ibu Malin. Mengetahui hal ini, ibunya berdoa dengan penuh kesedihan untuk meminta keadilan dari Yang Maha Kuasa.
Doanya pun dikabulkan dan mendadak muncul suatu badai. Badai tersebut lalu menghantam Malin dan dia pun terkutuk menjadi batu.
Cerita Dongeng Bahasa Inggris Anjing dan Bayangannya
Lalu, cerita dongeng bahasa inggris yang tidak kalah kalah menarik adalah tentang anjing dan bayangannya. Ini merupakan kisah tentang ketamakan dan keserakahan anjing yang tidak puas dengan apa yang dia miliki.
In a jungle, there lived an arrogant dog. He was happy since he has just got a fresh meat. When he walked on the bank of the river, he saw another dog bringing meat.
He did not know that it was his shadow. Since he wanted to get another meat, he got closer to the shadow.
He was shocked when he suddenly fell into river. In the end, he get swept by the river flow and got nothing.
Terjemahan:
Di suatu hutan, hiduplah anjing yang sombong. Dia sangat senang karena dia baru saja mendapatkan daging segar. Ia kemudian berjalan di samping sungai, dan melihat anjing lain membawa daging segar pula.
Dia tidak tahu bahwa itu adalah bayangannya. Karena dia ingin mendapatkan daging itu, dia pun mendekati bayangannya sendiri.
Dia terkejut ketika dia justru jatuh ke dalam sungai. Akhirnya, dia terbawa arus sungai dan tidak mendapatkan apapun.
Penutup
Itulah beberapa kisah menarik tentang dongeng yang ada dan memuat beragam pesan moral. Selain beragam dongeng berbahasa inggris, ada juga penjelasan tentang dongeng.
Ada pengertiannya, struktur, dan hal-hal penting tentang dongeng. Dalam dongeng, tentu juga akan sering juga ditemukan tentang penggunaan noun phrase.
Suatu noun phrase adalah frasa kata benda, dan ini sering muncul dalam cerita dongeng bahasa inggris serta beragam karya sastra lainnya. Ketika belajar bahasa Inggris, memang ada banyak hal baru yang bisa dijumpai.
2 comments
thank you for guiding me for this side to learn about narrative text
especially dongen.
Anytime 🙂