Salah satu kaidah Bahasa Inggris yang sering digunakan adalah had. Penggunaan had dapat terjadi di berbagai macam kondisi. Hal ini berkaitan dengan tenses atau waktu dari setting kalimat tersebut.
Selain itu, arti had juga berbeda tergantung dari tujuan kalimat tersebut.
Mempelajari Tentang Kata Had
Salah satu cara yang dilakukan untuk mengerti tentang penggunaan had adalah dengan mengenal kata had. Secara umum, kata had adalah suatu bentuk dari V2 (past) dan V3 (past participle) dari kata have.
Sehingga, kata had bisa digunakan dalam dua jenis kalimat yaitu past tense dan past perfect tense. Oleh karena itu, penerapan had sangatlah luas.
Subjek untuk Kata Had
Kata had dapat digunakan pada berbagai macam subjek seperti berikut:
- Singular
- Plural
Sehingga, penempatan had berdasarkan subjek tidaklah terlalu sulit karena semua subjek seperti I, They, We, You, He, She, dan It bisa menggunakannya.
Beberapa Jenis Kalimat yang Menggunakan Kata Had
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, penerapan had sangatlah luas. Beberapa jenis kalimat yang menggunakan kata had adalah sebagai berikut:
- Positive Sentence (Kalimat Positif).
- Negative Sentence (Kalimat Negatif).
- Interrogative Sentence (Kalimat Interogatif/Tanya).
Pada setiap jenis kalimat tersebut. ada beberapa perbedaan terkait dengan rumus dan pola kalimat yang dibentuk. Oleh karena itu, setiap pengguna harus memperhatikannya dengan baik.
Kedudukan Kata Had
Penggunaan had juga didasarkan pada kedudukan kata had dalam sebuah kalimat. Secara umum, kedudukan had dapat dibedakan menjadi dua yaitu:
- Kata kerja utama.
- Auxiliary verb.
Tentu saja pada setiap kedudukan cara penempatan kata had tentu berbeda. Hal ini didasarkan pada rumus atau formula dari kalimat tersebut.
Penggunaan Had Pada Kalimat Positif
Salah satu fungsi had adalah pada kalimat positif. Berikut salah satu contoh dalam kalimat positif:
I had a phone call with my brother last night. He told me about his plan after the graduation ceremony.
Terjemahan:
Aku memiliki panggilan telepon dengan saudaraku kemarin malam. Dia menceritakan padaku tentang rencananya setelah upacara kelulusan.
Penggunaan Had Pada Kalimat Negatif
Fungsi kata had yang lain adalah pada kalimat negatif. Umumnya, kalimat negatif bisa dituliskan dengan menggunakan kata not maupun dengan kontraksi negatif. Berikut salah satu contoh dalam kalimat negatif:
She had not been eating for a while.
He hadn’t studied Japanese before he moved to Japan.
Terjemahan:
Dia belum makan apapun selama beberapa waktu.
Dia belum mempelajari Bahasa Jepang sebelum dia pindah ke Jepang.
Penggunaan Had Pada Kalimat Tanya
Kata had juga dapat ditemukan pada sebuah kalimat tanya. Berikut contoh dalam kalimat tanya:
Had he studied Japanese before he moved to Japan?
Had she taken the English course?
Terjemahan:
Apakah dia sudah mempelajari Bahasa Jepang sebelum dia pindah ke Jepang?
Apakah dia sudah mengambil kursus Bahasa Inggris?
Kata Had Pada Kalimat Past Tense
Salah satu had yang paling umum adalah pada kalimat yang memiliki struktur past tense. Kata had di dalam kalimat ini memiliki kedudukan sebagai kata kerja utama. Berikut ini salah satu contoh beserta artinya:
I had a bad first impression with the waitress of this restaurant.
Terjemahan:
Aku memiliki opini pertama yang buruk dengan salah satu pelayan di restoran ini.
Kata Had Dalam Kalimat Present Perfect Tense
Present perfect tense merupakan salah satu contoh fungsi dari kata had yang berkedudukan sebagai kata kerja utama.
Rumus dari present perfect tense adalah Has/Have + Had (Past Participle / Verb 3). Berikut salah satu contoh dan artinya:
I have had a motorcycle since I was in Senior High School.
Terjemahan:
Aku telah memiliki sepeda motor sejak aku masih sekolah di SMA.
Kata Had Dalam Kalimat Past Perfect Tense
Penerapan had dalam kalimat past perfect tense merupakan salah satu contoh kata had yang berfungsi sebagai auxiliary verb atau kata kerja bantu.
Rumus dari past perfect tense adalah had + past participle. Berikut ini merupakan salah satu contoh kalimat dari past perfect tense:
My mother had cooked for dinner before I arrived.
Terjemahan:
Ibuku telah memasak untuk makan malam sebelum aku tiba.
Kontraksi Positif Pada Kalimat dengan Penggunaan Had
Meskipun pada umumnya had dituliskan dalam bentuk lengkap, kata had juga bisa digunakan dengan menggunakan kontraksi positif.
Hal ini akan memudahkan penulisan dan juga menghemat kata dalam sebuah kalimat. Berikut salah satu contohnya:
He had finished his research = He’d finished his research
Terjemahan:
Dia telah menyelesaikan penelitiannya.
Kontraksi Negatif Pada Kalimat dengan Penggunaan Had
Kata had juga dapat digunakan dengan menggunakan kontraksi negatif. Hal ini biasanya dilakukan pada kalimat negatif. Berikut ini salah satu contoh penulisan kontraksi negatif pada kata had yang benar:
He hadn’t finished his homework when the teacher came to the class.
Terjemahan:
Dia belum menyelesaikan pekerjaan rumahnya ketika guru datang ke kelas.
Belajar Materi Bahasa Inggris Lainnya
Apa Itu Gerund?
Selain belajar tentang bagaimana cara menggunakan kata had secara benar, akan lebih baik jika orang – orang juga mempelajari materi lain yang ada pada Bahasa Inggris. Salah satu materi yang penting adalah gerund.
Secara umum, gerund adalah gabungan dari sebuah kata kerja dengan akhiran -ing. Fungsi dari gerund digunakan sebagai kata benda (noun). Berikut salah satu contohnya:
Listening to the classic music can bring the peaceful feeling.
Terjemahan:
Mendengarkan musik klasik dapat memberikan rasa ketenangan.
Cara Menggunakan Has dan Have
Selain kata had, Bahasa Inggris juga seringkali menggunakan kata has dan have. Kedua kata tersebut memiliki persamaan dalam aturan penggunaanya. Hal yang paling membedakan dari penggunaan has dan have adalah subjek yang dipilih.
Kata has diperuntukkan untuk subjek yang tergolong pada subjek singular seperti He, She, dan It. Sedangkan kata have diperuntukkan untuk subjek yang tergolong pada subjek plural seperti I, They, We, dan You.
Mengenal Idiom yang Ada Pada Bahasa Inggris
Materi lainnya yang bisa dipelajari adalah idiom Bahasa Inggris yang merupakan gabungan beberapa kata dengan makna khusus.
Sehingga, untuk mengartikan idiom tidak bisa dilakukan kata per kata. Salah satu contohnya adalah sebagai berikut:
I have an important examination so I have to hit the books.
Terjemahan:
Aku memiliki ujian yang penting jadi aku harus belajar dengan giat.
Idiom hit the books memiliki makna belajar sungguh-sungguh atau giat.
Mengenal Prepositional Phrase
Prepositional phrase adalah kumpulan dari dua kata atau lebih yang akan memberikan keterangan tempat, waktu, kondisi dan cara.
Oleh karena itu, keberadaan preposisi ini sangatlah penting dalam kalimat bahasa Inggris. Salah satu contohnya adalah sebagai berikut:
I will spend my holiday at my grandfather’s house.
Terjemahan:
Aku akan menghabiskan liburanku di rumah kakek.
Penutup
Terima kasih telah berkunjung dan membaca artikel tentang penggunaan had di situs inggrism. Semoga bisa memberikan banyak manfaat kepada teman-teman semuanya.