Salah satu macam kalimat yang ada di dalam bahasa Inggris adalah kalimat noun clause. Secara umum, pengertian noun clause adalah sebuah klausa dependen yang akan berperan sebagai kata benda (noun).
Sedangkan klausa dependen sendiri adalah sebuah klausa yang tidak dapat berdiri sendiri.
Sebuah klausa dependen memang memiliki subjek dan kata kerja. Tetapi, klausa tersebut tidak bisa menyampaikan pesan yang dimaksud dengan tepat.
Apa yang Dimaksud dengan Noun Clause?
Apa itu noun clause? Secara umum, noun clause adalah sebuah klausa dependen yang akan digunakan sebagai kata benda (noun). Contohnya adalah sebagai berikut dan artinya:
The person who wears the blue jacket is my uncle.
Terjemahan:
Seseorang yang menggunakan jaket itu adalah pamanku.
Kegunaan Noun Clause
Sementara itu, kegunaan dari noun clause ialah sebagai berikut:
- Object of a transitive verb
- Subject of a sentence
- Complement
- Object of a preposition
- Noun in apposition
Subordinator Pada Noun Clause
Seringkali Noun Clause akan diawali dengan menggunakan subordinator yang sering disebut dengan noun clause maker. Berikut ini beberapa subordinator yang sering digunakan pada noun clause:
- Question Word (What, Whose, Where, Which, Who, Whom, When, How, dll)
- If / Whether
- That
Beberapa Macam Noun Clause
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, noun clause terdiri dari berbagai macam yaitu:
- Question Sentence Pada Noun Clause
Salah satu kegunaan dari noun clause adalah sebagai question word. Berikut contoh kalimat question noun clause:
What my mom cooked is always delicious.
I wonder how she was in the class.
Terjemahan:
Apa yang dibuat oleh ibuku selalu lezat.
Aku penasaran bagaimana dia di kelas.
- Statement Sentence Pada Noun Clause
Kegunaan lain dari noun clause adalah sebagai kalimat pernyataan. Berikut contoh kalimat statement noun clause:
The fact that her mother is a prosecutor is surprising all of us.
Terjemahan:
Fakta bahwa ibunya adalah seorang jaksa telah mengejutkan kita semua.
- Exclamation Sentence Pada Noun Clause
Kegunaan lainnya dari noun clause ialah sebagai kalimat seruan atau eksklamasi. Berikut contoh contoh kalimat exclamation noun clause:
I just realize what an amazing view of my balcony is
Terjemahan:
Aku baru saja menyadari betapa menakjubkan pemandangan dari balkon kamarku.
- Request Sentence Pada Noun Clause
Penerapan lain dari noun clause ialah sebagai kalimat permintaan atau request. Berikut contoh kalimat request noun clause:
I was so sick yesterday. My Mom came to my apartment. And, she convinced me that I need to go to the hospital.
Terjemahan:
Aku sedang sakit kemarin. Ibuku datang ke apartemenku. Dan ia membujukku agar aku mau pergi ke rumah sakit.
Bentuk Umum dari Noun Clause
Rumus umum dari noun clause adalah if/whether/that/ question word + S + V + … . Sedangkan contoh beserta artinya adalah sebagai berikut:
Many researchers have proven that vaccines are effective in preventing the infection of viruses.
Terjemahan:
Banyak peneliti telah membuktikan bahwa vaksin efektif untuk mencegah infeksi dari berbagai virus.
Bentuk Reduced Pada Noun Clause
Bentuk reduced pada noun clause adalah penghilangan kata That pada kalimat tersebut. Akan tetapi, kata that hanya bisa dihilangkan jika berfungsi sebagai subordinator.
Sedangkan that pada sebagai subjek tidak bisa direduksi. Berikut contoh reduced noun clause:
Jimmy had a car accident. I hope that he is fine now.
Terjemahan:
Jimmy mengalami kecelakaan mobil kemarin malam. Aku harap dia baik-baik saja sekarang.
Penggunaan Whether dalam Noun Clause
Penggunaan whether dalam noun clause adalah salah satu penerapan maker dalam noun clause. Berikut ini contoh penggunaan whether noun clause dalam bahasa Inggris:
I’m not sure whether or not he studies Biology in university.
Terjemahan:
Aku tidak yakin apakah dia belajar Biologi di Universitas atau tidak.
Berbagai Macam Tense yang Digunakan Pada Noun Clause
Berikut ini macam – macam tense pada sebuah noun clause:
- Present Tense + Present Tense,
- Present Tense + Past Tense,
- Bentuk Past Tense + Future Tense,
- Past Tense + Present Tense,
- Bentuk Past Tense + Past Future,
- Past Tense + Past Tense,
- Dan bentuk Past Tense + Past Perfect.
Present Tense + Future Tense
Penggunaan present tense + future tense merupakan salah satu contoh dari tense pada noun clause. Berikut contoh kalimat dari present tense + future tense pada sebuah noun clause:
I hope that you will graduate from the university in August this year.
Terjemahan:
Aku harap kamu akan lulus dari universitas pada bulan Agustus tahun ini.
Mengenal Word Order yang Ada di Noun Clause
Berikut salah satu contoh word order pada noun clause :
Can you tell me where your older sister went yesterday?
Terjemahan:
Dapatkah kamu mengatakan pergi kemana kakak perempuanmu kemarin?
Soal Tentang Noun Clause
Noun clause merupakan salah satu materi yang penting di dalam Bahasa Inggris. Oleh karena itu, pengajaran noun clause biasanya dilakukan di bangku sekolah.
Seringkali noun clause juga keluar di dalam ujian Bahasa Inggris. Salah satu contoh soal yang dikeluarkan dalam ujian adalah sebagai berikut:
I promise … I will never leave you alone.
Terjemahan:
Aku berjanji…aku tidak akan meninggalkanmu sendiri.
Kata yang tepat untuk melengkapi noun clause di atas ialah That.
Belajar Tentang Materi Bahasa Inggris Lainnya
Belajar Tentang Gerund
Selain noun clause, orang – orang juga harus mempelajari jenis kalimat atau kata lain dalam bahasa Inggris secara lengkap. Salah satunya adalah gerund yang menggunakan verb -ing.
Gerund adalah kombinasi antara kata kerja dengan akhiran -ing untuk membentuk kata benda.
Reading the novel is my new hobby
Terjemahan:
Membaca novel adalah hobi baruku.
Belajar Tentang Has dan Have
Contoh penggunaan has dan have adalah sebagai berikut:
She has a beautiful garden in her home.
We have many homeworks to do.
Terjemahan:
Dia memiliki taman yang cantik di rumahnya.
Kita memiliki banyak pekerjaan rumah untuk diselesaikan
Belajar Tentang Infinitive
Secara umum, infinitive adalah kata dasar dari sebuah kata kerja. Infinitive memiliki banyak kegunaan dalam pembentukan kalimat Bahasa Inggris. Salah satu contohnya adalah sebagai berikut:
She asked me not to wait.
Terjemahan:
Dia memintaku untuk tidak menunggu.
Belajar Tentang Penerapan Had
Salah satu aturan grammar yang penting dalam Bahasa Inggris adalah penggunaan had. Secara umum, had digunakan untuk menjelaskan keadaan di masa lampau. Salah satu contohnya adalah sebagai berikut:
We realized that we had taken the wrong route.
Terjemahan:
Kami baru menyadari bahwa kami telah mengambil rute yang salah.
Penutup
Terima kasih telah membaca artikel yang membahas tentang pengertian noun clause ini. Intinya dengan belajar noun clause adalah bisa meningkatkan bahasa inggris teman-teman. Keep Learning!!!